Warna Hitam dan Putih Membosankan? Kata Siapa?

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 28 Februari 2018 | 17:20 WIB

Yamaha RD350 custom cafe racer dari Analog Motorcycles (Adi Wira Bhre Anggono - )

Untuk modifikasi bodi hanya bagian belakang saja, yang kini berupa jok ala cafe racer dengan buritan ekor lebah.

Timothy Prust (via Bikeexif.com)
Yamaha RD350 custom cafe racer dari Analog Motorcycles

Subframe tentu sedikit direkayasa agar bisa menopang jok yang sekalgus menjadi tempat menyembunyikan komponen kelistrikan.

Dan pada bagian depannya tampak lebih kekar dengan menggunakan suspensi dari Ducati S2R berikut segitiganya.

(Baca juga: Kejamnya Tampang Ducati XDiavel ‘Thiverval’)

Kemudian pelek belakang RD350 dipindah ke depan agar bisa memakai ban depan yang lebih gambot.

Sedangkan untuk bagian belakang menggunakan tromol sekaligus pelek dari Yamaha TZ250 sehingga bisa dipasangi rem cakram.

Timothy Prust (via Bikeexif.com)
Yamaha RD350 custom cafe racer dari Analog Motorcycles

Urusan performa mesin hanya dibocorkan resep pernapasan dapur pacu serta pengapian

Ada open filter lansiran Uni,  chamber knalpot dari DG, dan pengapian digital RDDreams Chinoy yang menopang performa.

(Baca juga: Habis Ganti Kelamin, Si Tiara Jadi Makin Gagah)

Eh, ada yang cukup unik lho dari motor ini… Biar enggak penasaran mending ikutin terus GridOto.com.

Timothy Prust (via Bikeexif.com)
Yamaha RD350 custom cafe racer dari Analog Motorcycles