Video Sistem Differential di Motor Trike Bikinan RWIN Development

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 7 Februari 2018 | 17:10 WIB

Honda Vario Delta Trike Buatan RWIN Development (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Modifikator satu ini memang taik main-main untuk membuat motor bikinannya terbilang  spesial.

Pada artikel sebelumnya, Rubiyanto Hadi Pramono menyematkan teknologi tilting three wheels untuk reverse trike bikinannya.

(Baca juga: Kisah Rubiyanto, Sukses Dengan Bisnis Motor Roda Tiga)

Gridoto.com/Bhre
Salah satu delta trike hasil modfikasi RWIN Development

Nah, untuk delta trike buatan bengkelnya yang bernama RWIN Development ini juga dibuat tak kalah menarik, yaitu adanya sistem differential.

Delta trike sendiri merupakan motor roda tiga yang dua roda pendukungnya berada di belakang, seperti motor niaga yang sering kita lihat.

GridOto.com/Bhre
Sistem differential pada delta trike hasil modifikasi RWIN Development

Pada delta trike buatannya, ada sistem differential yang disematkan guna mengunggah performa motor saat digunakan.

(Baca juga: Enggak Asal Bikin, Bengkel Trike Satu Ini Berstandarisasi Nasional)

Keuntungannya dari sistem ini yang paling utama adalah torsi yang sama pada setiap rodanya jadi motor lebih cepat ngacir.

GridOto.com/Bhre
Gear set untuk pengerak differential pada delta trike biknan RWIN Development