Karena Taruhan, Murid Valentino Rossi Bisa Naik Motor MotoGP

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 21 Desember 2017 | 17:06 WIB

Francesco Bagnaia (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Sudah menjadi cita-cita utama seorang pembalap roda dua untuk berada di atas motor prototype MotoGP.

Namun yang satu ini terbilang cukup unik.

Salah satu murid Valentino Rossi, Francesco Bagnaia ketagihan dalam menjajal motor MotoGP.

Saat ini Francesco Bagnaia balapan bersama tim Sky VR46 Racing Team di kelas Moto2.

Musim 2016, saat bela tim Aspar Racing, Bagnaia mendapat kesempatan untuk jajal motor MotoGP milik Aspar Racing.

(BACA JUGA:Permalukan Valentino Rossi di Kandang, Franco Morbidelli 'Ngelunjak')

Kesempatan itu dia dapatkan setelah menang taruhan dari Sporting Director Aspar Racing, Gino Borsoi.

Pembalap muda itu menang taruhan dengan berhasil memenangkan dua balapan di Moto3 saat itu, yakni di Belanda dan Malaysia.

Bagnaia kemudian coba motor Desmosedici GP14.2 milik Yonny Hernandez, pembalap Aspar Racing di MotoGP saat itu.

crash.net
Francesco Bagnaia coba Desmosedici GP14.2