Masalah-Masalah Pada Wiper Mobil, Ini Akibatnya Kalau Tidak Dirawat!

Dwi Wahyu R. - Selasa, 19 Desember 2017 | 07:30 WIB

(Dwi Wahyu R. - )

GridOto.com–Wiper sangat dibutuhkan terutama ketika mengemudi disaat hujan.

Komponen ini kerap dianggap sepele, padahal jika wiper tidak dirawat pastinya akan bermasalah.

Oleh karena itu, wiper perlu pengecekan agar sapuan air pada kaca mobil sempurna.

Banyak ditemui saat wiper digunakan bunyi berdecit, yang disebabkan karetnya sudah getas.

(BACA JUGA: Ini Cara Lihat Spesifikasi Dan Waktu Penggantian Minyak Rem Mobil!)

"Masalah ini biasanya karena mobil sering di parkirkan di tempat yang tidak teduh atau langsung terkena sinar matahari sehingga membuat karet wiper getas, dampaknya lama-kelamaan kaca bisa baret." ucap Andy Pemilik Bengkel Sinar Sakti, Tebet, Jakarta Selatan.

Lalu karet wiper yang getas, biasanya saat wiper digunakan sapuannya tidak sempurna.

Jika karet wiper sudah getas atau mengeras sebaiknya segera diganti, agar visibilitas berkendara terjaga.

Kemudian wiper mati atau tidak berfungsi meski sudah diaktifkan, biasanya karena motor wiper yang rusak.

(BACA JUGA: Jenis-Jenis Minyak Rem Mobil, Pakai Sesuai Spesifikasi Biar Rem Pakem!)

"Kalau sudah terjadi kerusakan pada motor wiper, tidak ada cara lain selain menggantinya dengan motor wiper yang baru," kata Andy lagi.