Siapa Sangka Motor Keren Ini Dibuat Oleh Seorang Amatir, Hasilnya Luar Biasa, Simak Kisahnya

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 27 November 2017 | 11:54 WIB

Honda CB750 1970 kustom cafe racer bikinan John Green, dilansir oleh www.returnofthecaferacers.com (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Rapi ya sob tampilannya?

Tapi siapa sangka, motor kustom satu ini bukan bikinan bengkel kustom atau seorang builder lho.

Basic-nya sendiri merupakan Honda CB750 lansiran tahun 1970.

Honda bergaya cafe racer ini merupakan hasil kustom yang dilakukan oleh John Green asal Dallas, Amerika Serikat.

John Green sendiri bukan seorang builder ataupun punya garasi dengan peralatan mekanik yang mumpuni.

Gary Payne
Honda CB750 1970 kustom cafe racer bikinan John Green, dilansir oleh www.returnofthecaferacers.com

Sebelumnya, motor ini ia beli sekitar 14 tahun yang lalu, dan selama itu ia mengumpulkan berbagai part yang dibutuhkan untuk membangunnya.

Honda CB750 ini sempat bertahun-tahun terlantar di garasi hingga suatu hari ia nekat untuk bergabung di acara kontes di kotanya.

Dimulai dari sana lah muncul hasrat untuk membuat motor ini tampil muda kembali.

Gary Payne
Honda CB750 1970 kustom cafe racer bikinan John Green, dilansir oleh www.returnofthecaferacers.com