Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pit Building Sirkuit Mandalika Dikerjakan Siang dan Malam, MGPA Tegaskan Hal Ini Kerja Cepat, Bukan Cepat-cepat

Dia Saputra - Senin, 18 Oktober 2021 | 11:35 WIB
Pengerjaan pit building modular sirkuit Mandalika di siang hari.
instagram.com/themandalikagp
Pengerjaan pit building modular sirkuit Mandalika di siang hari.

GridOto.com - Pengerjaan pit building modular sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) mulai dilakukan.

Proses pemasangan pit building modular hasil karya WIKA Modular asli Indonesia ini sudah dilakukan sejak Jumat (15/10).

Walau baru beberapa hari dikerjakan, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengklaim prosesnya akan berjalan dengan cepat.

Pengerjaannya pun berjalan siang dan malam agar pit building bisa selesai tepat waktu sebelum WorldSBK Indonesia digelar.

Hal itu GridOto ketahui dari unggahan video terbaru di Instagram @themandalikagp pada Minggu (17/10).

"Beda looh, cepat-cepat sama cepat. Pengerjaan yang dilakukan menggunakan sistem modular ini adalah cara cepat," tulis @themandalikagp.

Pit building modular sirkuit Mandalika juga dikerjakan saat malam hari.
instagram.com/themandalikagp
Pit building modular sirkuit Mandalika juga dikerjakan saat malam hari.

Sebelumnya, pihak MGPA menegaskan bahwa pit modular ini mempunyai sistem bongkar pasang yang lebih efisien, praktis, dan cepat.

Nantinya pit building di sirkuit Mandalika akan dibangun sebanyak 50 ruangan yang dilengkapi instalasi mekanikal dan elektrikal secara komplit.

Baca Juga: Klasemen Sementara WorldSBK 2021 - Penentuan Juara Bakal Dilakukan di Sirkuit Mandalika Indonesia

Editor : Hendra
Sumber : instagram.com/themandalikagp

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa