Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jack Miller Pamer Helm AGV Baru di Awal Tahun 2021, Harganya Berapaan Ya?

Dia Saputra - Senin, 25 Januari 2021 | 12:04 WIB
Jack Miller pamer helm AGV AX-8 dengan desain baru di awal tahun 2021.
instagram.com/jackmilleraus
Jack Miller pamer helm AGV AX-8 dengan desain baru di awal tahun 2021.

GridOto.com - Pada awal tahun 2021 tidak sedikit pembalap yang pamer desain helm baru, seperti dilakukan oleh Jack Miller.

Namun Jack Miller bukan memamerkan helm baru untuk balap MotoGP 2021, tapi ia pemer helm motocross dari AGV Helmets dengan grafis baru.

Yups, helm motocross itu digunakan Miller saat memeriahkan balapan di North Brisbane Cup, Australia pada kelas MX Open baru-baru ini.

Setelah GridOto cari tahu, ternyata helm yang digunakan Miller pada ajang balap tersebut berbasis dari AGV AX-8.

Baca Juga: Awali Tahun 2021 Dengan Kebahagiaan, Begini Aksi Jack Miller di Sirkuit Motocross

Melansir agv.com, AX-8 sendiri dilengkapi dengan Expanded Polystyrene Styrofoam (EPS) atau busa helm lima kepadatan.

Busa helmnya pun dikembangkan dalam empat ukuran yang melekat pada cangkang karbon fiberglass yang dilengkapi cincin-D ganda.

Jack Miller balapan di North Brisbane Cup, Australia pada kelas MX Open.
instagram.com/jackmilleraus
Jack Miller balapan di North Brisbane Cup, Australia pada kelas MX Open.

Lalu untuk standardisasi yang dimiliki helm dengan berat 1,34 kg ini adalah ECE (Economic Commision for Europe) dan DOT (Department of Transportation).

Agar nyaman digunakan dalam berbagai kondisi cuaca, AGV membekali helm ini dengan tiga ventilasi di depan dan dua di belakang.

Baca Juga: Tim Ducati Corse Ambisius Tatap MotoGP 2021, Siap Bantu Jack Miller dan Francesco Bagnaia Tancap Gas di Awal Musim

Editor : Fendi
Sumber : agv.com,Instagram.com/jackmilleraus

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa