Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hybrid di Toyota Corolla Altis Terbaru sama dengan Model Lain?

Ryan Fasha - Senin, 16 September 2019 | 11:00 WIB
Toyota Corolla Altis Hybrid
otomotif
Toyota Corolla Altis Hybrid

GridOto.com - Belum lama ini (12/9), Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan varian terbarunya Corolla Altis.

Generasi ke-12 Corolla Altis ini dibuat benar-benar baru dan memiliki teknologi hybrid yang canggih.

Teknologi Hybrid ini disematkan di mobil dengan jenis sedan ini untuk menambah efisiensi bahan bakar.

Selain itu, mesin hybrid dengan motor listrik ini juga membuat respons mesin lebih baik.

Apakah hybrid di Toyota Corolla Altis terbaru ini apakah sama dengan hybrid di C-HR, Camry, dan Prius yang lebih dulu dijual di Indonesia?

mesin Corolla Altis Hybrid
otomotif
mesin Corolla Altis Hybrid

(Baca Juga: Dianggap Lebih Elegan, Toyota Pilih Corolla Altis Sedan Ketimbang Hatchback di Indonesia)

Saat peluncurannya di Jakarta, GridOto.com berkesempatan wawancara dengan Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing TAM.

Dirinya menyebutkan bahwa teknologi hybrid yang digendong Corolla Altis terbaru ini masih sama dengan generasi mobil hybrid sebelumnya seperti Camry atau C-HR.

"Secara basic, hybrid di Corolla Altis sudah generasi keempat, namun secara sistem kerja sama dengan mobil hybrid Toyota lainnya," ucap Anton.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa