Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harapan Toyota Bagi Industri Otomotif Jelang Pilpres 2019

Taufiq JF Putra - Sabtu, 11 Agustus 2018 | 13:30 WIB
Pilpres 2019  berdampak pada berbagai industri, tak terkecuali industri otomotif
Taufiq JF
Pilpres 2019 berdampak pada berbagai industri, tak terkecuali industri otomotif

GridOto.com - Kurang lebih satu tahun lagi, Indonesia akan menghadapi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Pilpres 2019 tentu memiliki dampak bagi berbagai industri di Indonesia, tak terkecuali industri otomotif.

Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM) memberikan pandangannya tentang Pilpres 2019 nanti.

"Siapapun yang terpilih kita sama-sama lah dari pemerintah maupun industri bekerja sama mengembangkan industri ini maupun mengembangkan pasarnya," ujar Henry kepada awak media di GIIAS 2018.

(BACA JUGA: Anteng-anteng Aja, Bagaimana Penjualan Daihatsu di Semester Pertama Tahun Ini? )

Henry pun berharap siapapun yang nantinya akan terpilih bisa mengembangkan industri otomotif.

"Harapannya siapapun yang nanti terpilih, industri otomotif kita bisa terus berkembang, baik berkembang secara market maupun berkembang secara industri lokal manufacturing-nya sendiri," jelasnya.

"Dan semoga Pilpres 2019 nanti berjalan baik, lancar aman, sehingga akhirnya pesta demokrasi kita ini bisa berjalan baik dan bisa menghasilkan yang terbaik buat masyarakat dan bangsa," sambungnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa