Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Sebut Jorge Lorenzo Kompetitif, Ini Komentar Andrea Dovizioso Soal MotoGP Belanda

Radityo Kuswihatmo - Kamis, 28 Juni 2018 | 13:48 WIB
Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso
Twitter / @DucatiMotor
Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso

GridOto.com - Kemenangan Jorge Lorenzo di Barcelona memberi pukulan bagi Andrea Dovizioso yang berakhir DNF (did not finish) di balapan kemarin.

Tapi hal itu ternyata tidak dinilai negatif oleh pembalap Ducati satu ini.

Andrea Dovizioso mengatakan membutuhkan beberapa hari untuk menerima pukulan berat atas kegagalannya di balapan sebelumnya.

"Sekarang, kami sudah memiliki kesempatan untuk menganalisis balapan sebelumnya," ujar Andrea Dovizioso seperti dikutip GridOto.com dari GPone.com.

(BACA JUGA: Terbongkar, Komponen Baru Dibawa Tim Suzuki MotoGP untuk MotoGP Belanda )

Pembalap dengan nama sapaan Dovi ini menjadikan kegagalannya sebagai pelajaran berharga.

"Selalu ada aspek positif di semua situasi," tambah Dovi.

Andrea Dovizioso juga menyebutkan mengenai rekan satu timnya, Jorge Lorenzo.

"Dengan rekan setim yang kompetitif seperti Jorge, penting untukbekerja di balapan selanjutnya dengan pikiran bersih," kata Andrea Dovizioso.

(BACA JUGA: Kok Perasaan Valentino Rossi Campur Aduk di MotoGP Belanda Weekend Ini, Padahal Tahun Kemarin Menang)

Di beberapa balapan sebelumnya, Dovi mengatakan Ducati sudah bisa cepat dan kompetitif.

Kemudian di balapan Assen nanti, dirinya akan mencoba untuk tetap tenang dan fokus agar bisa lebih kuat dari sebelumnya.

Editor : Niko Fiandri
Sumber : gpone.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa