Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Yang Dilakukan Bila Mobil Terkena Lemparan Batu Dari Jembatan Tol

Antonio Beniah Hotbonar - Sabtu, 9 Juni 2018 | 12:01 WIB
Kasus pelemparan batu di jalan tol Jatibening, Bekasi
Facebook/motuba
Kasus pelemparan batu di jalan tol Jatibening, Bekasi

GridOto.com-Kejadian tak terduga bisa terjadi kapan saja saat berkendara dengan mobil di jalan.

Selain kecelakaan, ada juga kejadian lain yang diakibatkan oleh tangan-tangan jahil dari pihak yang tidak bertanggung jawab.

Seperti kasus pelemparan batu dari atas jembatan penyeberangan orang di jalan tol yang sampai menyebabkan pengemudi mobil tewas (5/6).

"Pada saat mengalami kedua kejadian tersebut, kuncinya hanya satu yaitu berusaha untuk tidak panik," buka Jusri Pulubuhu, Founder Jakarta Defensive Driving Consulting(JDCC) saat diwawancarai GridOto.com (5/6).

(BACA JUGA: Perkiraan Kecepatan Batu Yang Dijatuhkan Dari Jembatan Penyeberangan Orang Di Jalan Tol)

Sebab, jika panik maka akan menimbulkan refleks yang seharusnya tidak boleh dilakukan seperti membanting setir ataupun mengerem mendadak.

Refleks tersebut malah akan mengakibatkan kecelakaan yang membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lain.

"Sebaiknya tetap berusaha mengendalikan mobil di jalur Anda dan perlahan mengurangi kecepatan untuk berhenti di bahu jalan yang cukup jauh dari lokasi kejadian," lanjut Jusri.

Pasalnya, beberapa kasus pelemparan tidak hanya bertujuan untuk iseng semata.

Namun, ada juga yang merupakan modus kejahatan yang dilakukan saat Anda berhenti di lokasi kejadian.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa