Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Macet! Artis Ini Lebih Suka Bawa Motor Ketimbang Mobil Saat Berangkat Suting

Muhammad Ermiel Zulfikar - Kamis, 19 April 2018 | 07:30 WIB
Vicky Nitinegoro, Aktor FTV sekaligus model ini berpose bersama Vespa Sprint Silver miliknya
Muhammad Ermiel Zulfikar
Vicky Nitinegoro, Aktor FTV sekaligus model ini berpose bersama Vespa Sprint Silver miliknya
GridOto.com - Padatnya lalu lintas ibu kota Jakarta membuat aktor, bintang iklan, juga model Vicky Nitinegoro lebih suka menggunakan motor saat berangkat suting.
 
Selain mampu menghemat waktu, riding merupakan salah satu hobi dari artis yang sering muncul di FTV ini. 
 
"Lo tahu sendiri lah Jakarta kan semakin kesini macetnya semakin parah, jadi naik motor gua bisa 30 menit naik mobil bisa 2 jam," ucap Vicky beberapa waktu lalu kepada GridOto.com.
 
"Kalau yang jauh banget dan harus bawa peralatan banyak sih gua biasa naik mobil. Kalau jauh bawanya cuma tas satu doang biasanya gua tetep motor, karena bener-bener enak," lanjut pria kelahiran 1983 ini.
 
 
Saat ini, Vespa Sprint 150 3V ie menjadi salah satu motor andalannya saat riding.
 
Meski terlihat kalem, Vespa sprint berwarna silver miliknya sudah banyak ubahan.
 
Seperti pada bagian sokbreker, knalpot, lampu sein, serta jok.
 
Selain itu, bagian mesinnya pun juga sudah dia upgrade dari 150 cc sekarang menjadi 173 cc.  
 
"Mesin di up sempat 220 cc tapi sekarang di turunin jadi 173 cc, sempat jebol kan dia," ucap Vicky lagi.
 
"Pakai lokal sih (blok mesinnya), kalau enggak salah KDC (namanya)," tutup Vicky.
 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa