Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Kronologi Penangkapan Pengendara Fortuner Todongkan Pistol

M. Adam Samudra - Jumat, 30 Maret 2018 | 12:15 WIB
Polisi memberhentikan pengemudi Toyota Fortuner yang melakukan aksi 'koboi'
Instagram/@tmcpoldametro
Polisi memberhentikan pengemudi Toyota Fortuner yang melakukan aksi 'koboi'

 

GridOto.com- Teza Irawan (24) nekat mengeluarkan senjata api jenis revolver dari balik jendela Toyota Fortuner yang dikendarainya, Kamis (29/3/2018).

Pengamanan terhadap Fortuner itu sempat dilakukan oleh Tim Cakra Police Response (CPR) Pimpinan Kompol Made Kamarawan.

"Jadi kurang lebih pada pukul 14.30 WIB saya mau ke arah Cikarang masuk di Gerbang tol Kuningan 2, begitu masuk tiba-tiba ada orang ketuk mobil saya untuk meminta tolong berhenti," kata Kompol Made kepada GridOto.com di Jakarta, Jumat (30/3/2018).

Ia mengaku, ketika mobil tersebut melintas tepat di depan Rumah Sakit Dharmais, Jakarta Barat, kata dia, tiba-tiba mobil tersebut berhenti dan mengeluarkan senjata jenis revolver keluar jendela karena ingin mendahului dan memotong antrean keluar tol.

(BACA JUGA: Pengendara Fortuner Bawa Pistol, Polisi: Itu Sudah Masuk Ranah Pidana)

"Karena pas ingin lewat di bahu jalan yang di depannya itu enggak mau minggir, mungkin dia jengkel sehingga mengeluarkan kepalanya dari kaca dan menodongkan pistol itu," katanya.

Bahkan Made mengaku, saat menghentikan mobil tersebut, pria itu mengaku sebagai salah satu anggota polisi.

"Saya berhentikan dengan anggota saya, awalnya ngaku anggota. Tapi pas saya tanyakan kartu anggotanya ternyata dia bukan anggota, tapi temannya anggota," ucapnya.

"Setelah itu saya melihat di jok sebelah kiri itu ada senjata, di situlah saya ambil senjatanya. Setelah saya buka rupanya airsoft gun," ucapnya.

Bahkan, lanjut Made, pria tersebut tidak dilengkapi dengan surat jalan.

"Surat mobilnya enggak ada, hanya kartu kuning yang katanya dikeluarkan oleh anggota Lakalantas," paparnya.

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan sepucuk airsoft gun jenis revolver merek S&W 14K15674, dua butir amunisi tajam kaliber 3.8 mm, 6 butir amunisi airsoft gun dan sebuah sarung senjata.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa