Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenal Kepala Pemasaran Datsun Yang Memiliki Prinsip Untuk Sukses

Taufiq JF Putra - Minggu, 21 Januari 2018 | 12:45 WIB
Christian Abraham Gandawinata
Taufiq JF
Christian Abraham Gandawinata

GridOto.com - Christian Abraham Gandawinata dikenal sebagai Head of Marketing Datsun Business unit.

Ia sendiri sudah 1,5 tahun bekerja bersama Datsun.

Sebelumnya, Christian bekerja di PT Ford Motor Indonesia.

Hal ini membuat ia tertantang untuk mengembangkan Datsun lebih maju.

Christian pun memiliki prinsip untuk menjadi sukses, yaitu aim higher dream bigger.

(BACA JUGA: Ada yang Ngejar Presiden Saat Ngegas Motor Chopper di Istana Bogor, Kenapa Nih? )

"Prinsip saya aim higher dream bigger, jadi gini orang mempunyai batasan dalam ilmu, tetapi dalam mimpi tidak ada batasannya," ujar Christian Abraham Gandawinata kepada GridOto.com.

Ia pun mengatakan jika ingin mencapai target, berpikirlah untuk mencapai target yang tinggi.

"Setiap saya ingin mencapai target, saya selalu mengatur target yang tinggi, otomatis mimpi saya juga harus lebih tinggi dari target saya," sambungnya.

Christian mengatakan dalam setiap bidang pasti selalu ada permasalahan, namun kuncinya adalah bagaimana kita bisa memecahkan masalah tersebut.

Ia juga mengaku saat ini masih belajar agar menjadi lebih baik.

"Kita mempunyai basis komunitas yang cukup, saya juga banyak belajar dari mereka, mereka cukup solid, dan itu salah satu pembelajaran yang saya dapat dari Datsun," jelas Christian kepada GridOto.com.

Intinya adalah jika ingin sukses, bermimpilah lebih tinggi, dan teruslah belajar sesuatu yang baru untuk mencapai target yang lebih tinggi dari yang kita harapkan.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa