Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gabungan Honda BR-V, HR-V dan CR-V Kuasai Segmen SUV Indonesia

Dio Dananjaya - Rabu, 17 Januari 2018 | 10:10 WIB
Honda HR-V yang beredar saat ini
Dio
Honda HR-V yang beredar saat ini

GridOto.com - Pada tahun 2017 lalu, Honda berhasil memimpin penjualan SUV di Indonesia.

Honda Prospect Motor (16/1/2018) merilis, Honda HR-V, BR-V dan CR-V bisa mengumpulkan total penjualan sebanyak 76.918 unit.

Ketiga produk tersebut juga meraih market share sebesar 46,2 persen dari total market SUV (segmen Low SUV dan SUV) Tanah Air.

Sebagai market leader di segmen Low SUV, Honda HR-V 1,5 liter meraih penjualan sebanyak 33.386 unit dengan pangsa pasar 36 persen.

(BACA JUGA: Luncurkan dan Segarkan 28 Model Sepanjang 2017, Honda Selamat Dari Penurunan Penjualan)

Sementara Honda BR-V, dari kelas serupa, berhasil mencatat angka 21.932 unit dengan market share 24 persen.

Sedangkan Honda CR-V meraih catatan penjualan 15.905 unit, dengan pangsa pasar sebanyak 22 persen.

Tak ketinggalan, Honda HR-V 1,8 liter dengan penjualan 5.695 unit dan raihan pangsa pasar 8 persen di segmen yang sama dengan CR-V.

Dengan pencapaian ini Honda boleh berbangga karena bisa jadi SUV nomor wahid dalam hal penjualan di Indonesia tahun 2017.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa