Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terungkap! Ini Alasan Daihatsu Tidak Gunakan CVT Pada Terios Baru

Akbar - Senin, 15 Januari 2018 | 15:35 WIB
Warana Daihatsu All New Terios
Dic/Otomotifnet.com
Warana Daihatsu All New Terios

GridOto.com – Sampai saat ini, PT Astra Daihatsu Motor belum mengadopsi teknologi continous variable transmission atau CVT pada mobil-mobil yang mereka jual di Indonesia, termasuk produk teranyarnya New Terios.

Direktur Pemasaran ADM, Amelia Tjandra mengatakan, CVT akan membuat harga jual mobil Daihatsu menjadi kurang terjangkau.

Tapi, tidak menutup kemungkinan ke depannya Daihatsu juga akan menggunakannya.

“Kalau di Jepang, semua pakai CVT. Tapi, kalau diterapkan untuk pasar Indonesia, harganya bagaimana, cukup kompetitif tidak? Kemudian, dari sisi kompetisi bagaimana," ujar Amelia saat dihubungi GridOto.com.

Sementara, menurut Advantage Stage Evaluation Department Test and Validation Division Research and Development ADM, Audi Tarantini, kemungkinan Daihatsu Indonesia menerapkan CVT sangat besar.

"Kalau penggunaan transmisi CVT ke depannya, bukan tidak mungkin akan dilakukan. Dari segi biaya, lebih efisien yang konvensional. Tapi untuk masa depan, dengan perkembangan teknologi kompetitor yang kami perhatikan, ada kemungkinan," katanya.

Editor : Akbar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa