Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Merawat Transmisi AMT, Mudah Banget Sob

Dwi Wahyu R. - Kamis, 11 Januari 2018 | 12:00 WIB
Suzuki Ignis dongkrak penjualan Suzuki di Indonesia
Suzuki Ignis dongkrak penjualan Suzuki di Indonesia

GridOto.com-Transmisi Automated Manual Transmission (AMT) merupakan salah satu jenis transmisi yang ada di Indonesia.

Suzuki Karimun Wagon R AGS dan Suzuki Ignis merupakan contoh mobil transmisi AMT.

Transmisi AMT sejatinya merupakan girboks manual lengkap dengan kopling kering dengan pergerakan perpindahan gigi dan pengaturan kopling yang bekerja secara otomatis.

Namun, bagaimana dengan perawatannya?

"Cara rawat transmisi AMT sama saja dengan transmisi manual, oli transmisi tetap ada pergantian." ucap  Agung Anom, Servis Manager Suzuki Authorized Dealer, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

(BACA JUGA: Cara Aki Mobil Berbicara Dengan Pemiliknya, Ternyata Pakai Ini Sob)

"Interval ganti oli pada transmisi ini di sarankan setiap 20 ribu kilometer dengan menggunakan oli GL, agar tidak terjadi kerusakan dan aman dalam pemakaian," tambahnya.

Selain itu, pemakaian transmisi AMT yang benar juga bisa menjadi salah satu strategi merawat yang baik.

"Dalam penggunaan transmisi ini jangan sering di diamkan lama di D lebih baik sering dipindahkan ke posisi N, apalagi ketika macet-macetan di tanjakan," tambahnya lagi.

Soalnya, jika transmisi selalu di D saat macet bisa membuat kopling cepat panas dan habis.

Kalau kopling habis atau sudah tipis akan menimbulkan gejala slip dan membuat tenaga mobil berkurang.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa