Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenal Lagi Cara Kerja Riding Mode All New Honda CBR250RR, Ini Rahasianya

Luthfi Anshori - Rabu, 6 Desember 2017 | 17:00 WIB
Cara kerja riding mode all new hondacbr250rr
Astra Honda Motor
Cara kerja riding mode all new hondacbr250rr
GridOto.com - All New Honda CBR250RR menjadi motor pertama di kelas 250cc yang menggunakan teknologi riding mode
 
Teknologi ini membuat motor memiliki beberapa mode berkendara sesuai dengan kondisi jalan dan karakter yang diinginkan pengguna.
 
Terdapat tiga mode berkendara, yakni Comfort, Sport, dan Sport+.
 
"Fungsi riding mode pada All New Honda CBR250RR untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan yang disesuaikan dengan preferensi pengendara," kata Sarwono Edhi, Technical Service Division AHM kepada GridOto.com (5/12).
 
 
Lalu, bagaimana cara kerja dari riding mode ini?
 
Untuk diketahui, riding mode ini bisa bekerja karena adanya fitur Throttle by Wire (TBW).
 
Fitur ini memiliki dua komponen untuk mengatur riding mode, yaitu dengan adanya Accelerator Position Sensor (APS) yang ada di sisi kiri tuas gas dan TBW motor di throttle body
 
"Handle gas tangan pengendara untuk mentransmisikan keinginan rider ke mesin yang terdeteksi oleh Accelerator Position Sensor (APS). Unit Kontrol Mesin (ECM) kemudian menilai karateristik Output sesuai dengan riding mode yang dipilih, dan menginstruksikan sudut bukaan valve throttle body ke motor TBW," jelas pria yang akrab disapa Edhi ini.
 
Nah, kedua komponen ini akan memberikan sinyal ke ECU yang akan menyesuaikan dengan riding mode yang dipilih.
 
Berdasarkan sinyal yang dikirim APS ke ECU, selanjutnya ECU akan memberikan perintah kepada TBW motor untuk menggerakan throttle valve atau katup gas.
 
Karakter bukaan throttle valve ini akan berimplikasi pada besaran tenaga yang dikeluarkan mesin.
 
"Pengendalian Lebih cenderung ke ECU, yang mengendalikan throttle itu sendiri. Pada masing-masing mode berkendara, bukaan gasnya akan menyesuaikan dengan mode yang dipilih. Misalnya, pada mode Comfort, bukaan gas akan menjadi lebih lambat dan smooth dan tidak seliar mode Sport+ yang sangat responsif," kata Ribut Wahyudi, Kepala Mekanik Honda Bintang Motor kepada GridOto.com (5/12).
 
Untuk perbandingannya, masing-masing mode memiliki perbedaan bukaan throttle valve sebanyak kurang lebih 0,5%.
 
"Perbandingan bukaan throttle valve akan lebih lambat sekitar 0,5% pada mode Comfort, sehingga respon motor menjadi lebih lambat. Pada mode Sport, perbandingannya 1:1, efeknya bukaan gas dan respon mesin menjadi seirama. Sedangkan Sport+, bukaan throttle valve lebih cepat yang membuat mesin menjadi lebih responsif," pungkas Ribut.
 
 

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa