Pikap Daihatsu Hi-Max Jadi Motorhome, Mungil Tapi Asyik Buat Liburan

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 24 Februari 2022 | 06:02 WIB

Modifikasi pikap kembaran Daihatsu Hi-Max jadi motorhome siap camping (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Bagi pehobi traveling dengan mobil pribadi, modifikasi ala motorhome belakangan jadi kian diganderungi.

Modifikasi ala motorhome, umumnya akan memanfaatkan ruang kabin mobil berjenis van, SUV, atau MPV dengan dimensi kabin yang luas.

Namun motorhome kreasi Mishima Daihatsu ini cukup menarik, soalnya berbasis pikap Hijet atau di Indonesia disebut Hi-Max.

Tuner Jepang ini sukses mengubah saudara Daihatsu Hi-Max ini jadi motohome yang siap dibawa camping atau sekadar rekreasi.

Newatlas
Tempat tidur di dalam kabin pikap kembaran Daihatsu Hi-Max

Ubahan paling mencolok tentu di bagian bak belakang, di mana sudah dipasang rumah komposit alias camper kit sebagai kabinnya.

Di dalamnya, motorhome ini dilengkapi dengan baterai 100 Ampere, kotak penyimpanan, kipas panas, serta sejumlah port USB.

Tersedia juga satu meja lipat yang sudah dimodifikasi layaknya flatbed agat menjadi tempat tidur berukuran 830x1230 mm.

Newatlas
Tampilan kabin modifikasi motorhome pikap kembaran Daihatsu Hi-Max

Beberapa kelengkapan mencakup stopkontak, lemari es, microwave, panel surya, dan fitur lain yang dibutuhakan saat liburan.

Seluruh lapisa di dalam kabin juga diganti panel kayu berkualitas agar menambah kesan rileks dan nyaman layaknya di rumah.

Newatlas
Modifikasi pikap kembaran Daihatsu Hi-Max jadi motorhome siap camping


Oh iya, Mishima Daihatsu sudah menyiapkan meja dan kursi lipat tambahan agar bisa nyantai sambil ngopi di alam bebas.

Sementara eksterior Hi-Max motorhome ini tidak banyak ubahan berarti, hanya aplikasi roof rack yang terpasang di atap.

Selain itu, pelek kaleng orisinal ikut diganti pakai model multi-spoke warna silver ukuran 13 inci yang mengisi ruang fender.