Kisaran Harga On The Road All New BR-V, Segini Estimasi Hitungannya

Hendra - Selasa, 21 September 2021 | 22:19 WIB

Ini hitungan kisaran harga Honda All New BR-V (Hendra - )

GridOto.com- PT Honda Prospect Motor (HPM) akhirnya resmi meluncurkan All New Honda BR-V secara virtual, Selasa, (21/9/2021).

All New Honda BR-V ini dikembangkan dari N7X Concept dan merupakan generasi kedua, menggantikan generasi sebelumnya yang sudah meramaikan pasar Indonesia sejak 2015 silam.

Oleh karena itu, All New Honda BR-V mempunyai perangai yang terasa lebih gagah khas SUV dibandingkan pendahulunya.

Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM mengatakan, konsumen sudah bisa melakukan pemesanan All New BR-V mulai hari ini.

Hanya saja, untuk pengiriman LSUV terbaru Honda ini baru akan dilakukan mulai awal tahun depan alias Januari 2022 nanti.

Dalam sesi konferensi pers memang tidak ada secara jelas berapa harga on the road mobil ini. 

All New Honda BR-V sendiri memiliki lima varian yaitu, S M/T, E CVT dan M/T, Prestige CVT dan Prestige CVT with Honda Sensing. 

Untuk menghitung kisaran harga on the road, GridOto coba mensimulasikan berdasarkan informasi harga nilai jual di laman website pajak daerah milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Juga: All New BR-V Sudah, Honda Masih Punya Amunisi Mobil Baru yang Siap Diluncurkan Lagi, All New HR-V?

Baca Juga: Lihat Detail Honda All New BR-V Prestige, Harga Mulai Rp 260 Jutaan