Sedih, Andrea Iannone Ungkapkan Perasaannya saat Berkunjung ke MotoGP Italia 2021

Dia Saputra - Sabtu, 5 Juni 2021 | 09:10 WIB

Andrea Iannone resmi menerima skorsing selama empat tahun tidak bisa balapan (Dia Saputra - )

GridOto.com - Andrea Iannone harus bersabar menjalani skorsing selama empat tahun setelah pengajuan bandingnya ditolak Pengadilan Arbitrase Olahraga pada Selasa (10/11/2020).

Meski masih menjalani skorsing, Andrea Iannone tetap meluangkan waktu untuk datang ke sirkuit seperti yang dilakukan saat MotoGP Italia 2021 berlangsung.

Tak hanya bertemu dengan para kru Aprilia, ia juga menyempatkan waktu untuk bertemu Presiden FIM, Jorge Viegas.

"Saya sangat senang dengan apa yang dikatakan Viegas. Dia berulang kali mengatakan bahwa dia percaya dengan tidak bersalahnya saya," buka Iannone dikutip dari Paddock-gp.com.

Baca Juga: Aprilia Bikin Acara di Misano, Seluruh Pembalap Bintangnya Diundang!

Iannone berharap, presiden FIM dapat melakukan sesuatu untuk dirinya yang terkena skorsing.

Walau masih masa skorsing, Iannone tetap menjalani latihan layaknya pembalap aktif lainnya.

"Saya tetap mengemudi dan terus melakukannya. Sepertinya saya tidak pernah berhenti (latihan)," terangnya.

Pembalap asal Italia ini mengaku, dirinya sempat memacu motor produksi massal di sirkuit Misano.

Ia berpendapat, motor adalah kehidupan baginya dan tidak akan pernah terpisahkan.

"Aku tidak bisa hidup tanpanya. Saat seperti ini, memasuki paddock dan melihat para pembalap melakukan bersiap-siap rasanya tidak adil," katanya.

Baca Juga: Makin Panas! Soal Crash Cal Crutchlow, Jorge Lorenzo Serang Balik Jack Miller! Andrea Iannone dan Aleix Espargaro Ikutan Nimbrung

Di sisi lain, ia merasa senang melihat rival dan rekannya berada di sirkuit.

"Saya juga senang melihat Aleix Espargaro di Aprilia. Bahkan ketika saya tidak di sana, saya merasa masih jadi bagian dari Aprilia," paparnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Andrea Iannone (@andreaiannone)