Seken Keren: Estimasi Biaya Perawatan Berkala Land Rover Freelander di Bengkel Spesialis, Bikin Kantong Jebol?

Naufal Shafly - Sabtu, 10 April 2021 | 17:59 WIB

Ilustrasi Land Rover Freelander seken. (Naufal Shafly - )

GridOto.com - Sebelum meminang Land Rover Freelander, ada baiknya sobat mencari tahu dulu biaya perawatan berkala mobil ini.

Sebab, menurut Joko Kasino, Workshop Head Hanggar 17, bengkel spesialis Jaguar & Land Rover di Ragunan, Jakarta Selatan, Freelander merupakan mobil yang bandel asalkan perawatannya dilakukan secara teratur.

"Kalau untuk mesin, tergantung perawatannya. Selama pemilik melakukan maintenance secara benar, saya rasa gak akan ada masalah," ucap Joko saat ditemui GridOto.com, Sabtu (10/4/2021).

Di Hanggar 17, perawatan berakala Land Rover Freelander dianjurkan tiap enam bulan sekali.

Baca Juga: Seken Keren: Subaru XV, SUV Berpenggerak AWD dengan Harga di Bawah Rp 150 Juta!

"Kalau di sini enggak pakai acuan jarak tempuh. Karena mobil Land Rover kan biasanya jarang dipakai sama pemiliknya, paling cuma sekadar dipanasin aja tiap pagi, makanya kami pakai acuannya waktu, yakni tiap 6 bulan," kata Joko.

Menurutnya, perawatan yang dilakukan adalah penggantian oli mesin, filter oli, dan scanning vehicle health check.

"Setelah di-scan, nanti kembali lagi ke customer, mau dikerjakan semua atau enggak. Tapi berdasarkan scanning itu, kami ada datanya mana part yang harus diganti, yang masih bisa dipakai, dan yang masih bagus," ucap Joko.

Untuk penggantian oli mesin dan filter oli, biaya jasa biasanya dipatok Rp 350 ribu, belum termasuk oli.

Untuk harga olinya, tergantung dari merek dan spesifikasi masing-masing.

Baca Juga: Seken Keren: Mau Boyong BMW X3 Seken? Jangan Asal Beli! Bengkel Spesialis Kasih Saran Ini

Misal Castrol Magnatec Professional 5W-30, dibanderol Rp 165 ribu/liter (pakai 4 liter).

"Kalau mau pakai yang 0W-20, merek Castrol Magnatec Edge Professional itu per liternya Rp 350 ribu," tutupnya.