Hasil Tes Pramusim F1 Barcelona Hari Keenam: Valtteri Bottas Tercepat, Charles Leclerc Gagal Masuk Tiga Besar

Nur Pramudito - Sabtu, 29 Februari 2020 | 08:56 WIB

Valtteri Bottas menjadi yang tercepat, sementara Charles Leclerc gagal menembus tiga besar, berikut hasil tes pramusim F1 Barcelona hari keenam (Nur Pramudito - )

GridOto.com - Pembalap tim Mercedes, Valtteri Bottas berhasil menjadi yang tercepat di tes pramusim F1 Barcelona hari terakhir, Jumat (28/02/2020).

Valtteri Bottas yang baru turun ke lintasan di sesi sore berhasil mencatatkan waktu 1 menit 16,226 detik.

Posisi kedua ditempati pembalap tim Red Bull, Max Verstappen yang 0,073 detik lebih lambat dari Valtteri Bottas.

Sementara pembalap tim Renault, Daniel Ricciardo menempati posisi ketiga yang 0,080 lebih lambat dari Valtteri Bottas.

(Baca Juga: Tim-tim F1 Mulai Panik Gara-gara Wabah Virus Corona)

Tim Ferrari yang tercepat di hari kelima, hanya mampu menempatkan pembalapnya di posisi keempat di hari terakhir tes pramusim F1 Barcelona.

Charles Leclerc berhasil mencatatkan waktu 1 menit 16,360 detik, ia terpaut 0,164 detik dari Valtteri Bottas.

Pembalap asal Monako tersebut menjadi pembalap yang melakukan putaran paling banyak, ia melakukan 177 putaran.

Sedangkan sang juara bertahan, Lewis Hamilton berada di posisi kelima.

(Baca Juga: Hasil Tes Pramusim F1 Barcelona Hari Kelima: Sebastian Vettel Tercepat, Lewis Hamilton Paling Buncit)

Berikut hasil tes pramusim F1 Barcelona hari keenam yang digelar di sirkuit Catalunya:

twitter/@F1
Valtteri Bottas menjadi yang tercepat, sementara Charles Leclerc gagal menembus tiga besar, berikut hasil tes pramusim F1 Barcelona hari keenam