Operasi Sukses, Gerry Salim Jalani Penyembuhan Sebelum Tampil di Jerez

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Rabu, 17 Juli 2019 | 15:36 WIB

Gerry Salim sedang menjalani pemulihan setelah operasinya berjalan sengan lancar (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Kabar baik datang dari pembalap kebanggaan Indonesia di ajang FIM CEV Repsol Moto2, Gerry Salim.

Operasi cedera tangan kanannya berjalan lancar.

Gerry Salim mengalami insiden crash di sesi kualifikasi CEV Moto2 Aragon.

Karena cederanya parah, Gerry Salim harus naik meja operasi di RS Dexeus, Barcelona (15/7/2019).

(Baca Juga: Ditangani Dokter Terbaik MotoGP, Gerry Salim Akan Jalani Operasi di Barcelona)

Pemulihan Gerry Salim terlihat dalam unggahan foto di Instagram resmi miliknya @gerrysalim31.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Thanks to Dr.Mir , yesterday surgery was going well. And thanks to @astrahondaracingteam and @brunoperformance always support me. we will come back and more stronger!!! #indonesia #surabaya #idemitsu #fifastra #kyt #ngk #nyaliajanggacukup #76rider #rudyproject #elevateyourperfomance #wwwkelambuwaringjaringcom #brunoperformance #satuhatiuntukindonesiajuara @pabrik_kelambu_tidur_modern

Sebuah kiriman dibagikan oleh Gerrysalim31 (@gerrysalim31) pada

Pembalap binaan PT Astra Honda Motor yang mengikuti ajang CEV itu terpaksa tidak balapan karena mengalami patah tulang kanan.

Operasi tangan kanan Gerry Salim itu ditangani oleh dokter spesialis patah tulang langganan pembalap MotoGP, Dr Xavier Mir.

Proses operasi tangan kanan Gerry Salim membuatnya harus istirahat total menjalani proses penyembuhan.

(Baca Juga: Crash! Gerry Salim Patah Tulang Bahu di Kualifikasi Moto2 FIM CEV Repsol Aragon)

Bila tidak ada masalah, Gerry Salim sudah dapat sembuh dari cedera sebelum ajang CEV Moto2 di Jerez, akhir September mendatang.

Semoga lekas sembuh.

Artikel ini telah tayang di motorplus-online.com dengan judul Operasi Lancar, Gerry Salim Jalani Penyembuhan, Siap Ngegas di CEV Moto2 Jerez.