Sejarah di F1 Amerika, Kimi Raikkonen Pembalap Tertua Menang Balapan

Fendi - Senin, 22 Oktober 2018 | 11:19 WIB

Podium pertama di GP F1 Amerika, Kimi Raikkonen pembalap tertua yang masih aktif saat ini yang menang balap F1 (Fendi - )


GridOto.com – Finish terdepan di F1 Amerika Serikat, Minggu (21/10/2018), Kimi Raikkonen cetak sejarah dengan jadi pembalap tertua yang menang sejak 1994.

Kimi Raikkonen memecahkan rekor setelah 112 kali balapan tanpa kemenangan. "Akhirnya," begitu ucapan singkatnya usai menyentuh garis finish.

Kimi Raikkonen juga memberi kemenangan buat Ferrari di F1 Amerika, sejak terakhir dibuat Michaek Schumacher pada 2006.

Kemenangan ke-21 Kimi Raikkonen ini sekaligus mencatatkan namanya jadi pembalap tertua yang menang sejak 1994.

(BACA JUGA: Menang F1 Amerika, Kimi Raikkonen Akhiri Puasa Menang Setelah Ratusan Balapan)

Saat ini pembalap asal Finlandia itu berusia 39 tahun, pembalap paling tua yang masih balapan.

Terakhir Nigel Mansell yang jadi pembalap F1 tertua memenangkan lomba.

f1i.auto-moto.com
Nigel Mansell (tengah) saat meraih kemenangan terakhirnya pada GP F1 Australia di Adelaide 1994 dalam usia 41 tahun

Yaitu pada usia 41 tahun dan 79 hari di GP F1 Australia 1994.

Selain itu, Kimi Raikkonen juga memegang rekor jarak terlama antara kemenangan pertamanya di GP F1 Malaysia 2003 dan di F1 Amerika Serikat 2018, yaitu 5.691 hari.

Kemenangan Kimi Raikkonen ini membuat pembalap Mercedes Lewis Hamilton harus menunda pesta juara dunianya.