Praktisi Drift di Indonesia Kasih Pesan Ini untuk Pemula, Wajib Disimak Sob!

Anton Hari Wirawan - Selasa, 18 September 2018 | 17:15 WIB

Aksi drifter yang sedang melakukan pemanasan di Intersport World Stage Qualifier putaran tiga (Anton Hari Wirawan - )

GridOto.com - Olahraga Drifting di Indonesia terus diminati, antusiasme yang tinggi membuat event drifting di tanah air semakin banyak.

Salah satu drifter profesional Indonesia, Akbar Rais, bahkan menyebut event drifting di tanah air meningkat hingga 300 persen ketimbang tahun lalu.

Hal tersebut dapat menjadi salah satu faktor yang mendorong peminat untuk belajar menjadi drifter profersional.

Untuk pemula yang ingin belajar ngedrift, ada pesan penting nih yang disampaikan oleh Akbar Rais.

(BACA JUGA: Banyak Drifter Liar Main di Jalanan, Pakar Beri Komentar Begini)

"Kalau pesan saya untuk yang baru mencoba, harus ketahui dulu basic dari drifting. Karena ketika kalian sudah mengetahui basic dari drifting, kalian bukan hanya tahu soal tekniknya, tapi tahu juga soal safety-nya," ujar Akbar Rais kepada GridOto.com

Selain itu, Akbar juga berpesan untuk tidak ngedrift di jalanan umum karena dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain.

"Ketika kita memang mau mencoba di jalanan, oke boleh kalian main di jalan, tapi harus close road, jangan sampai ada orang yang lewat. Intinya jangan sampai mencoba di jalanan yang masih dipakai umum," ucapnya.

Selain itu, salah satu penyelenggara event drift di Indonesia, Intersport, lewat perwakilannya, Andy Hazor juga memberikan pesannya kepada drifter pemula.

"Untuk para peminat, khususnya untuk mereka yang suka drifting, jika mau berlatih coba dipelajari panduannya seperti apa, lihat tempatnya seperti apa, lalu jangan lupa faktor safety, baik dari diri sendiri maupun dari orang lain," ucap Andy kepada GridOto.com.

(BACA JUGA: Sempat Dikucilkan, Kini Drifting Mulai Bangkit Lagi di Indonesia)

Baik Andy maupun Akbar, keduanya menekankan untuk lebih memperhatikan faktor keselamatan.

Bukan tanpa alasan, belakangan ini marak ditemukan kasus drifter liar yang ngedrift di jalanan umum.

Seperti terjadi di Bandung beberapa waktu lalu, seorang drifter yang ngedrift di jalan raya menabrak pengendara motor yang sedang melintas.