Seken Keren: Ini Kekurangan Suzuki Satria F150 Thailand Menurut Bengkel Spesialis

Rizky Septian - Sabtu, 1 September 2018 | 18:30 WIB

Suzuki Satria F150 Thailand (Rizky Septian - )

GridOto.com - Suzuki Satria F150 CBU Thailand kini sedang ramai diburu oleh pecinta ‘ayam jago’.

Selain dianggap speed-nya lebih kencang dibanding para penerusnya, ternyata Satria F generasi pertama ini juga memiliki kelebihan lain.

“Part-nya itu lebih bagus daripada yang sekarang," buka Rulianto alias Ruli, pemilik bengkel spesialis Rully Motor Sport (RMS) di bilangan Jakarta Timur (31/8/2018)

"Semisal bahan head body-nya, lebih keras daripada Satria F yang sekarang,” lanjutnya.

(BACA JUGA: Murid Valentino Rossi Dikasih Target Oleh Tim Satelit Yamaha)

“Selain itu di bagian mesin, crankcase-nya juga lebih berat sedikit. Ini berpengaruh saat tarikan atas, torsinya lebih dapat,” sambungnya.

Lalu, apa kekurangannya?

“Sepertinya enggak ada. Namun, biasanya Satria F150 CBU yang usianya mencapai 5 tahun, crankcase-nya sudah oblak karena rumah bearing-nya sudah kemakan,” terang Ruli.

“Selain itu, ketika keadaan mesin panas, bakal terdengar bunyi ‘glok-glok’,” lanjut dia.

(BACA JUGA: Pemprov DKI Perpanjang Ganjil Genap Hingga Asian Para Games)

“Namun, ini sebenarnya hal wajar. Lebih karena usia motornya saja yang sudah capai 5 tahun,” pungkasnya.