Resmi, Akhirnya Suzuki Jimny Generasi Baru Diperkenalkan di Jepang

Gagah Radhitya Widiaseno - Jumat, 6 Juli 2018 | 17:36 WIB

Suzuki Jimny generasi baru (Gagah Radhitya Widiaseno - )

GridOto.com - Rasa penasaran tentang Suzuki Jimny terbaru akhirnya terlampiaskan.

Kini melalui rilis resmi dari globalsuzuki.com, Suzuki Jimny diperkenalkan pada 5 Juli 2018.

Jimny diproduksi di Pabrik Kosai, Jepang untuk pertama kalinya, dan akan didistribusikan ke seluruh dunia.

Masih mewariskan struktur bodi tradisional, Jimny punya ladder frame baru dengan penggerak mesin part-time 4WD dengan low range transfer gear, dan 3-link rigid axle suspension.

(BACA JUGA : Ditinggal Harley-Davidson, Donald Trump Bakal Cari Gantinya)

Ditambah lagi dengan LSD (limited slip-differential) dan traction control yang sudah menjadi standar buat semua varian, menunjang performa di medan off-road.

Jimny Kei Car(khusus pasar Jepang) memiliki mesin turbo R06A berkapasitas 660 cc.

Globalsuzuki.com
Penampakan depan SUzuki Jimny generasi terbaru

Sementara versi kompaknya (untuk pasar domestik dan luar Jepang), mengadopsi mesin K15B berkapasitas 1.500 cc yang baru dikembangkan.

(BACA JUGA : Begini Jadinya Jika Monoshock Yamaha Aerox Pindah ke Lexi)

Ukuran bodi yang bisa diajak bermanuver, sekaligus memberikan kenyamanan pengguna untuk memenuhi berbagai kebutuhan, mulai dari visibilitasnya dan kemudahan mengakses bagasi.

Wah tinggal menunggu saja nih rilis di Indonesia!