Pasang Pelapis Kulit Di Jok Dengan Airbag Dan Pemanas, Perhatikan Ini

Radityo Herdianto - Jumat, 18 Mei 2018 | 11:00 WIB

Jok mobil dengan airbag (side airbag) (Radityo Herdianto - )

GridOto.com-Penggantian bahan jok dengan menggunakan kulit berfungsi untuk menambah kenyamanan dan memberikan kesan mewah pada interior.

Namun, pemasangannya tidak bisa sembarangan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

"Pada segi pemotongan bahan harus sesuai dengan ukuran jok asli, serta tarikan jahitan double stitch harus rapi dan lurus, tidak berantakan dan miring," jelas Sanuri, Pemilik Bengkel Spesialis Jok Sinar Jaya saat ditemui GridOto.com (16/5).

Sanuri menambahkan, pada saat pemasangan, bahan yang akan dibuat harus sesuai dengan pola dari bentuk jok kulit untuk menghindari bahan tertarik di satu sisi atau terlalu mengkerut.

Kemudian yang sering menjadi masalah adalah apabila jok mobil memiliki fitur airbag samping (side airbag) dan pemanas atau pendingin jok.

(BACA JUGA: Tips Mengemudi Saat Puasa #6, Buka Puasa Saat Berkendara)

Pemasangan yang sembarangan akan mengganggu fungsi dari airbag serta merusak sistem elektrikal jok yang nantinya malah menjadi bahaya bagi pemilik mobil.

"Untuk jok dengan airbag tidak boleh tertutup seluruhnya dengan bahan kulit, harus ada pola jahitan yang membuat celah atau akses pada dop knock cover airbag ketika terjadi insiden tetap bisa mengembang tanpa terhalang," ujar Sanuri.

Jika jok memiliki fitur pemanas atau pendingin, tarikan garis jahitan jok kulit tidak boleh memotong jalur kelistrikannya.

"Jika terpotong oleh tarikan pola jahitan, nanti kelistrikannya bisa putus dan elektrikal mobil terganggu sehingga akan muncul engine check di speedometer," tutup Sanuri.