Daftar Harga Speedometer Yamaha RX-King, Paling Mahal Rp 1 Jutaan

Luthfi Anshori - Kamis, 12 April 2018 | 08:10 WIB

Speedometer RX-King 'Cobra' (Luthfi Anshori - )

GridOto.com - Yamaha RX-King jadi salah satu motor lawas yang kerap direstorasi pemiliknya.

Nah, salah satu part atau komponen yang bisa menyempurnakan restorasinya adalah speedometer.

Lalu berapa sih harga speedometer RX-King?

"Harga speedometer RX-King tentunya bervariasi, tergantung tipenya yang mana," buka Rasyidur Raqib dari RR Part Shop saat ditemui GridOto.com beberapa waktu lalu.

"Kalau RX-King New yang keluar dari tahun 2002 sampai 2009 itu harganya sekitar Rp 900-950 ribu," lanjutnya.

(BACA JUGA:Ngeri Nih Tiger Revo Jadi Mirip Trail Special Engine)

Lalu untuk RX-King tipe Master dan Cobra beda harganya nih, sob.

"Kalau RX-King Master keluaran tahun 1995-2001, harganya sekitar Rp 900 ribu sampai Rp 1 juta," terang pria ramah ini.

Nah terakhir yang paling mahal adalah speedometer RX-King Cobra.

"Paling mahal Cobra, dia keluaran tahun 1983 sampai 1995, harganya Rp 1,2 jutaan," ujarnya.

Oiya, enggak semuanya dalam kondisi baru ya sob.

(BACA JUGA:Bodi Sama Persis Seperti Yamaha RX-King, Tapi Dilihat Lagi Kok 4-Tak!)

"Kalau yang Cobra speedometernya kondisi bekas, kalau Master dan New masih NOS alias New Old Stock, jadi masih baru," pungkas Rasyidur.