Ssttt....Ada Station Wagon Langka Asli Indonesia di Purwokerto, Ngejreng Berkelir Kuning

Ivan Casagrande Momot - Sabtu, 7 April 2018 | 17:22 WIB

Timor station wagon dengan kelir kuning emas (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Banyak mobil keren nongkrong di perhelatan Black Auto Battle Purwokerto 2018. Salah satunya station wagon langka asli Indonesia nih Sob! 

Ada yang kenal gak sama mobil ini? Mungkin paham kalau lihat tempelan stiker di kaca belakang BTF, Banyumas Timor Family.

Ivan Casagrande Momot
Konon cuma ada 30 unit Timor station wagon di Indonesia
Buat yang enggak tahu, ini adalah versi station wagon dari Timor sedan dengan nama Timor SW (Station Wagon).

Nama lengkapnya Timor SW516i yang memang versi rebadge dari station wagon Korea Selatan yakni Kia Sephia.

Ivan Casagrande Momot
Buritan Timor S516i terlihat seksi dan unik
Konon Timor SW516i ini hanya diproduksi sebanyak 30 unit. Dan uniknya versi Timor station wagon milik Catur ini sudah tampil eye catching dengan warna kuning metalik berbahan Sikkens. 

Kamu salah jika berpikir ini adalah Timor half-cut dengan buritan wagon. Sebab aslinya memang begini buatan New Armada, Magelang, Jawa Tengah.

Fender custom dengan wide body
Beberapa ubahan custom yang diterapkan di Timor station wagon ini ialah custom fender depan dan belakang untuk radius putar dan di-wide body. 

Fender gemuk ini memang untuk mengakomodir pelek custom warna merah ukiran 195/45 R16 dengan lebar ban belakang 10,5 inci dan depan 10 inci. 

Ivan Casagrande Momot
Radius fender diperbesar demi adopsi gaya stance
Kaki-kaki juga diubah dengan asupan coilover custom, biar bisa disetel tinggi rendahnya sesuai keinginan si pemilik. 

Untuk mendapatkan tampilan yang makin modis, Timor station wagon ini dikerjakan tangan dingin DNR Garage Purbalingga selama 2 bulan.

Data modifikasi :

Mobil : Timor SW516i

Kaki-kaki : custom coilover 

Pelek dan ban : 195/45 R16, ban ukuran 10,5 inci (belakang), 10 inci (depan) 

Cat : kuning metallik Sikkens