Mantap! Yamaha TMAX DX Resmi Diberikan Ke Konsumen Indonesia

Isal - Sabtu, 24 Maret 2018 | 13:00 WIB

Penyerahan simbolis Yamaha TMAX DX kepada konsumen (Isal - )

GridOto.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan Yamaha TMAX DX ke konsumen hari ini (24/03/2018).

Pemberian simbolis TMAX DX pertama kali ke konsumen dilakukan di Yamaha Flagship Shop, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Acara serah terima ini buat 40 pemesan Yamaha TMAX DX pertama.

"Jadi 40 unit pertama yang diserahkan hari ini merupakan pemesan pertama Yamaha TMAX DX dari Jepang," ujar Eddy Ang, Deputy GM Marketing YIMM kepaea GridOto.com.

(BACA JUGA:Kalau Naik Motor Pakai Headset Boleh Enggak? Ini Kata Polisi)

"Sisanya akan dikirimkan secara bertahap" lanjutnya di Menteng, Jakarta Pusat.

Isal/GridOto.com
Yamaha TMAX DX sudah jadi display di Yamaha Flagship Shop

Sebenarnya hingga April 2018 YIMM sudah ada 60 unit Yamaha TMAX DX yang akan dikirim ke Indonesia.

"Ya sisanya sebanyak 20 unit akan dikirim bertahap pada Maret atau April 2018," tambahnya.

Yamaha TMAX DX merupakan varian tertinggi dari keluarga maxi scooter Yamaha.

Atau dalam klaim Yamaha sebagai Ultimate Maxi Scooter.

Dibekali mesin 530 cc, Yamaha TMAX DX mempunya konfigurasi mesin dua silinder segaris DOHC 4 katup.

Harga Jakarta dan sekitarnya Yamaha TMAX DX ini dibanderol Rp 299 juta on the road.