Jumlah Kendaraan Mengalami Penurunan di Hari Kedua Kebijakan Jalan Tol Jakarta-Cikampek

Taufiq JF Putra - Selasa, 13 Maret 2018 | 19:50 WIB

Kondisi gerbang tol Bekasi Barat yang mengalami kebijakan ganjil genap (Taufiq JF Putra - )

GridOto.com - Jumlah kendaraan pada pemberlakuan ganjil-genap jalan tol Jakarta-cikampek di hari kedua (13/03) mengalami penurunan.

Jumlah kendaraan yang melintas di gerbang tol Bekasi Barat 1 terpantau berkurang.

Tercatat 3.228 kendaraan masuk melalui gerbang tol Bekasi Barat atau turun 18 persen dari kondisi normal yang mencapai 3.936 kendaraan.

Sementara dari gerbang tol Bekasi Barat 2 mencapai 1.854 kendaraan atau turun 37 persen dari kondisi normal yang mencapai 2.927 kendaraan.

(BACA JUGA: Ngakali Kendaraan Pribadi Bisa Lewat Tol Ganjil-Genap, Tapi... )

AVP Corporate Communication PT Jasamarga, Dwimawan Heru mengatakan gerbang tol Bekasi Timur juga mengalami penurunan 35 persen.

"Sementara gerbang tol Bekasi Timur 2 itu jumlah kendaraannya 1.542 dari kondisi normal yang mencapai 2.362," ujar Dwimawan melalui siaran pers Jasa Marga.

Terkait kebijakan pembatasan kendaraan golongan 3-5 khususnya di gerbang tol Cikarang Utama arah Cikampek, ada penurunan lalin mencapai 82,25 persen atau 732 kendaraan dari 890 kendaraan pada kondisi normal.

Sedangkan arah Jakarta yang masuk melalui gerbang tol Cikarang Utama mengalami penurunan 78,78 persen atau 557 kendaraan dari 707 kendaraan pada kondisi normal.

Jasa Marga pun menghimbau pengguna jalan tol untuk berpartisipasi aktif untuk kelancaran paket kebijakan jalan tol Jakarta-Cikampek.