Pernah Dengar Alcantara, Ternyata Itu Merek Dagang Lho!

Anton Hari Wirawan - Kamis, 1 Maret 2018 | 12:36 WIB

Alcantara (Anton Hari Wirawan - )

GridOto.com - Kalau lihat spesifikasi interior mobil mewah, kamu bakal sering menemukan bahan Alcantara.

Apa sih itu Alcantara, kenapa ditulis Alcantara?

Ternyata Alcantara itu adalah material sintetis yang dimiliki oleh Alcantara S.p.A, perusahaan joint venture Italia dan Jepang.

Alcantara S.p.A dimiliki 51% oleh Eni Group, dan 49% oleh Toray Industry.

(BACA JUGA: Ternyata Ada Dua Jenis Plastik Di Bodi Motor Kamu. Apa Aja?)

Alcantara adalah material sintetis yang meniru Suede, atau lapisan belakang kulit hewan.

Suede memang memiliki keunggulan dari tekstur yang lembut, halus, dan terlihat sangat mewah.

https://www.isitvegan.com
Suede

Tapi Suede memiliki kelemahan dari sulitnya dibersihkan, hingga tidak tahan gesekan.

Solusinya, Alcantara muncul sebagai Suede sintetis yang lebih tahan noda, mudah dibersihkan, dan tahan gesekan.

(BACA JUGA: Wow! Model ini Jadi 'Tulang Punggung' Ferrari di Indonesia)

Di dunia otomotif, Alcantara sering digunakan pada banyak area interior.

https://autoweek.com
Alcantara di interior mobil

Jadi jangan tulis alcantara ya, harus Alcantara karena merek dagang.