Ini Perasaan Valtteri Bottas Jika Kontrak Lewis Hamilton Diperpanjang

Fendi - Senin, 12 Februari 2018 | 18:00 WIB

Valtteri Bottas berharap bisa terus bersama Lewis Hamilton untuk tahun berikutnya (Fendi - )


GridOto.comMercedes masih menunda kontrak Lewis Hamilton,  sementara Valtteri Bottas telah diperpanjang, apa komentar Bottas?

Valtteri Bottas kontraknya telah ditandatangani Mercedes hanya untuk satu musim lagi.

Kabarnya ada pengganti potensial termasuk Daniel Ricciardo dan Esteban Ocon yang mengungkapkan ketertarikannya bergabung di Mercedes.

Pembalap Finlandia berusia 28 tahun itu pun berniat untuk memperbaiki penampilannya di 2018.

(BACA JUGA: Jangan Lupa, Ini Jadwal Launching, Tes, Susunan Pembalap dan Kalender F1 2018)

"Saya berada di pabrik (markas tim) beberapa kali dan bekerja pada simulator," ucap Valtteri Bottas seperti dikutip GridOto.com dari sportsmole.co.uk.

"Kami percaya bahwa mobil kami lebih baik dari tahun lalu,” sambungnya.

"Ada satu tujuan buat musim ini: berjuang untuk kejuaraan,” tegasnya.

“Saya tahu semua orang sekarang dan bagaimana semuanya bisa berjalan," ulas Valtteri Bottas.

Kepada surat kabar Finlandia Ilta Sanomat, ia bilang, "Mungkin salah satu perubahan terbesar adalah posisi mengemudi saya.”

Twitter / @MercedesAMGF1
Valtteri Bottas yang mengaku kurang nyaman dengan posisi mengemudinya di 2017, naik posium 13 kali dengan 3 di antaranya podium pertama termasuk kemenangan di GP Abu Dhabi ini

“Tahun lalu saya berjuang sepanjang musim dengan hal itu, tapi sekarang saya bisa mencapai posisi mengemudi yang sesuai," sebutnya.

Kedepannya, Bottas menginginkan kesepakatan baru dan Mercedes sedang bernegosiasi dengan Lewis Hamilton mengenai kontrak di luar 2018.

"Bagi saya ini bagus buat Lewis untuk lanjut, saya cocok dengannya dan dia adalah pembalap cepat dan seorang penantang," tutur Bottas.

Jadi intinya Bottas senang jika kontrak Hamilton diperpanjang oleh Mercedes, begitupun kontrak dirinya.