Ciri Setelah Mesin Kendaraan Kamu Diisi Bensin Premium Tapi Tercampur Solar, Seperti di SPBU Gunung Kidul

Niko Fiandri - Sabtu, 13 Januari 2018 | 06:05 WIB

Ilustrasi (Niko Fiandri - )

GridOto.com - Kemarin (12/1/2017) dikabarkan kalau ada SPBU di Gunung Kidul, Jogja, yang bensin Premium tercampur solar.

Puluhan motor banyak yang mogok.

Enggak tahunya ada ciri yang bisa kelihatan setelah kamu isi bensin tapi enggak tahunya tercampur solar.

Ciri ini ketahuan karena bisa kelihatan pas mesin menyala.

(BACA JUGA: Pesan Premium Diisinya Solar, Hasilnya Kendaraan Warga Pada Rusak)

Mesin menyala akan keluar asap hitam setelah motor atau mobil berjalan beberapa meter.

Ini dialami Sofyan, warga Playen, Gunung Kidul, yang adi korban salah bahan bakar tersebut.

Bahan bakar bensin yang dibelinya dari SPBU Gading, Playen, Gunungkidul, kemarin (11/1/2018) yang bercampur dengan bahan bakar solar.

Motor Sofyan macet di tengah jalan.

Ia pun terpaksa mengandangkan sepeda motornya di bengkel di Tleseh, Bunder, Playen, Gunungkidul.

Bahan bakar premium bercampur dengan solar tersebut membuat mesin mati, asap hitam keluar dari knalpot kendaraan.

"Saya kalau pulang kerja dari Wonosari, biasanya ngisi bensin ya di SPBU situ, dan tidak pernah kenapa-napa. Tetapi kali ini malah motor saya macet, dan setelah diperiksa di bengkel, ternyata kecampuran solar," ujarnya Sofyan.

Kejadian itu terjadi sekitar pukul 16.00 sore Kemarin.

Saat itu sejumlah pengendara tengah mengisi bahan bakar premium di SPBU Gading.

Namun tak sampai beberapa meter dari SPBU, banyak kendaraan bermotor yang macet.

Setelah diperiksa di bengkel kendaraan, diketahui bahan bakar premium yang didapat dari SPBU Gading, bercampur dengan bahan bakar solar, sehingga menyebabkan mesin mati dan tidak dapat berjalan.

Artikel ini sudah ditayangkan Tribunnews.com dengan judul Puluhan Kendaraan Mogok Usai Ngisi BBM di SPBU Gading Gunungkidul, Ternyata Tercampur Solar