Semakin Aman, Hyundai Ciptakan Fitur Airbag di Langit-langit

Rizky Septian - Senin, 8 Januari 2018 | 15:15 WIB

Mobil dengan panoramic sunroof (Rizky Septian - )

GridOto.comAirbag atau kantung udara umumnya dipasang di bagian setir dan dasbor.

Namun pada mobil yang dibekali lebih dari 2 airbag, orang-orang di dalam kabin mendapat perlindungan lebih dari bagian sisi jok mobil.

Bahkan, ada pula airbag yang melindungi penumpang dari pecahan kaca kiri-kanan.

Hyundai.com
6 airbag pada Hyundai Tucson

Bicara soal airbag, pabrikan Hyundai melakukan inovasi dengan memasangnya di bagian langit-langit.

(BACA JUGA: Perbedaan Dan Plus-Minus Timing Belt Dan Timing Chain)

Dilansir oleh Carscoops, airbag tersebut akan dipasang pada mobil Hyundai yang menggunakan kaca panoramic sunroof.

Carscoops.com
Airbag panoramic sunroof Hyundai

Airbag tersebut nantinya akan melindungi penumpang saat mobil terbalik.

Carscoops.com
Airbag panoramic sunroof Hyundai melindungi penumpang saat mobil terbalik

Sensor yang dipasang dekat panoramic sunroof akan bereaksi ketika terdeteksi risiko pecah kaca.

Airbag pun akan mengembang dalam waktu 0,08 detik.

(BACA JUGA: Hore! MA Batalkan Pergub Mengenai Larangan Motor Melintas di Thamrin)

Walaupun sudah merilis informasi fitur terbarunya ini, namun Hyundai belum menyebut pada mobil apa airbag sunroof ini akan disematkan.