Ganti Visor Yamaha Aerox 155, Lebih Sporty Cuma Modal Rp 100 Ribuan

Luthfi Anshori - Rabu, 3 Januari 2018 | 09:00 WIB

Yamaha Aerox 155 (Luthfi Anshori - )

GridOto.com - Mengikuti jejak Yamaha NMAX, Yamaha Aerox pun kini digandrungi kawula muda dan membuat banyak aksesorinya diproduksi bengkel modifikasi.

Salah satu komponen aksesori yang dipasarkan adalah visor.

Visor bawaan Yamaha Aerox sendiri memiliki bentuk yang kecil dan rata.

Membuat tampilan depan motor terlihat jadi kurang sporty.

Salah satu aksesori visor yang tersedia di pasaran ada merek SectBill, yang sebelumnya sudah sering membikin aksesori windshield untuk beberapa varian motor.

Visor SectBill ini dijual oleh IHSAN Motoshop.

(BACA JUGA: Satu Dekade Paguyuban Vario Nusantara Dirayakan Dengan Menanam Pohon)

Kelebihannya, visor SectBill memiliki bentuk yang lebih cembung atau 'jenong' jika dibandingkan dengan visor bawaan Aerox.

Membuat tampilan motor makin sporty, sob.

Visor SectBill yang dijual seharga Rp 150 ribu ini memiliki 2 pilihan warna yaitu smoke dan clear.

Pemasangan pun mudah, tinggal melepas 4 buah baut windshield bawaan.

Tertarik?

IHSAN Motoshop (0898-910-7358)

Fariz/Otomotifnet.gridoto.com
Visor sectbil Aerox 155