Shittlicious Jadi Juri Yamaha Customaxi Tangerang

Aditya Pradifta - Sabtu, 16 Desember 2017 | 16:35 WIB

proses penjurian Yamaha Customaxi Tangerang yang dihadiri Shittlicious (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Suatu pemandangan yang tak bisa ditemui setiap hari, seorang motovlogger kenamaan, Shittlicious, jadi juri Yamaha Customaxi Tangerang (16/12).

Dalam kesempatan yang langka ini dia juga berbagi dengan para peserta kontes mengenai tips and trick agar viral menjadi motovlogger.

"Gunakanlah media sosial dengan maksimal, misalnya saja instagram. Kan sayang banget udah ada teknologinya tapi enggak dimanfaatkan dengan baik," ujar Alitt Susanto soal menjadi motovlogger kepada GridOto.

Aditya Pradifta
suasana sharing dan tanya jawab antara juri dan peserta Yamaha Customaxi Tangerang

Selain itu ia pun berujar agar para pelaku modifikasi lebih berani menampilkan dan menghasilkan karya yang berbeda.

"Coba jadi beda dengan kebanyakan asal jangan menyeleneh dan tetap pada proporsi yang bagus," tambahnya.

Selain Alitt Susanto yang menjadi juri, hadir pula editor dari GridOto.com, Ivan Casagrande (Momot), dan Ciciel, perwakilan dari Yamaha.