Baru 4 Tahun, Tipe Mobil Toyota Akan Bisa Distop Produksi di Indonesia

Niko Fiandri - Sabtu, 16 Desember 2017 | 08:00 WIB

Test drive Toyota Etios tipe E (Niko Fiandri - )

GridOto.com - Toyota tipe ini November 2017 lalu hanya bisa dijual 2 unit.

Padahal Oktober varian Toyota ini bisa dijual 51 unit.

Artinya, dibanding Oktober, penjualan November untuk mobil tipe Toyota ini turun jauh sekitar 96,8%.

Nah tuh mobil Toyota Etios.

(BACA JUGA: Tebak Apa Isi Mobil yang Dibawa Netizen Saat Gempa Tadi Malam di Cilacap? Lihat Videonya)

Malah Toyota Etios yang diluncurkan Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) tahun 2013 akan distop produksi.

Peminat mobil kota ( city car) itu sudah berkurang, salah satu penyebabnya tidak punya pilihan transmisi otomatis. Padahal disegmen itu konsumen cenderung memilih matik ketimbang manual.

Melihat penurunan itu, Warih Andang Tjahjono, Presiden Direktur Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) menjelaskan bahwa sampai sekarang model itu masih diproduksi. Belum bisa dipastikan kapan akan distop produksinya.

“Jadi pasar yang menentukan, kalau sudah tidak ada permintaan lagi untuk apa kita produksi,” ucap Warih kepada KompasOtomotif, Kamis (14/12/2017) malam di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.

Pemasok komponen untuk Etios, lanjut Warih masih tetap menyuplai hingga awal Desember 2017 ini. Dipastikan sampai tutup tahun ini masih memproduksi mobil kota itu, sesuai dengan permintaan konsumen.

“Mengenai tahun depan, bisa kita lihat nanti. Poin utama tergantung dari pasar saja, kalau masih ada yang minat harus tetap kita produksi, kalau sudah tidak ada baru kita stop,” ujar Warih.

Artikel ini sudah dipublikasikan Kompas.com dengan judul Produksi Toyota Etios Distop Jika Sudah Tidak Laku