Mesin Motor Cepat Panas Walau Sudah Ganti Oli? Berarti Saatnya Ganti Komponen Ini

Beto Adhi Nugroho - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 23:14 WIB

(Beto Adhi Nugroho - )

GridOto.com - Mesin motor yang cepat panas tentu akan menyebabkan overheat.

Akibatnya, mesin motor akan tiba-tiba mati.

Ternyata, meski sudah ganti oli, mesin masih bisa mengalami overheat.

Faktor penyebabnya adalah coolant radiator yang sudah jelek.

Dimas selaku mekanik Yamaha Service Shop (YSS) Anugerah Jaya di Sleman, Yogyakarta pun memberikan penjelasan.

"Coolant radiator sebaiknya diganti setiap 10 ribu km atau setelah 5 kali servis," ujar Dimas.

(BACA JUGA: Serunya Jajal Ngedrift di Acara Nobar Total Oil, Driver Ojek Online Aja Sampe Ikutan Tegang!)

"Kalau tidak diganti mesin akan cepat panas," lanjut Dimas.

Ternyata, coolant radiator memiliki tugas yang penting bagi mesin.

"Coolant radiator bertugas untuk membantu proses pendinginan mesin," tegas Dimas.

Coolant radiator yang telat diganti ternyata akan mengganggu kenyamanan saat berkendara sob.

"Karena, jika sampai masuk ke mesin, mesin motor bisa mati," tutup Dimas.

Nah, jangan lupa untuk cek coolant radiator motor kalian waktu diservis yah.