Tingkatkan Keselamatan, Belasan Produsen Mobil Tiongkok Komitmen Pakai ESC

Anton Hari Wirawan - Selasa, 17 Oktober 2017 | 14:58 WIB

Gerakan Stop The Crash (Anton Hari Wirawan - )

GridOto.com – Tingkat kecelakaan yang terus meningkat, mendorong seluruh produsen mobil untuk melakukan terobosan agar mobil semakin aman dikendarai.

Hal ini juga mendorong 12 produsen mobil asal Tiongkok untuk berkomitmen menggunakan perangkat kontrol kestabilan (Electronic Stability Control /ESC), pada seluruh mobil baru mereka mulai Januari 2018.

12 produsen yang sepakat untuk menerapkan ESC pada seluruh mobil mereka adalah: Besturn, Changan, Dongfeng Fengshen, Geely, Haval, Hongqi, Lynk & Co, MG, Trumpchi, Roewe, Senova, dan Wey

ESC dapat mengurangi hilangnya kontrol kendaraan pada kondisi tertentu, misalnya saat jalan licin.

ESC juga dianggap salah satu fitur keselamatan paling penting setelah seatbelt, dan sudah jadi standar di Amerika Serikat dan Eropa sejak 2012 lalu.

(BACA JUGA: Ya Ampun.. Rem Parkir Yamaha Mio S Gampang Banget Pakainya, Pas Sama Tenaga Wanita)

“Kami menyambut baik langkah yang diambil para produsen asal Tiongkok ini. Tentu sangat membantu meningkatkan kesadaran keselamatan berkendara khususnya untuk konsumen otomotif Tiongkok,” ujar David Ward, Chairman Stop the Crash dalam keterangan resminya.

Produsen mobil Indonesia kapan nih?